Analisis Kurikulum 2013


Kurikulum 2013, yang rencananya diterapkan mulai tahun ajaran 2013/2014, masih menimbulkan pro dan kontra di kalangan praktisi pendidikan. Pihak yang mendukung kurikulum baru menyatakan, Kurikulum 2013 memadatkan pelajaran sehingga tidak membebani siswa, lebih fokus pada tantangan masa depan bangsa, dan tidak memberatkan guru dalam penyusunan kurikulum tingkat satuan pendidikan.Pihak yang kontra menyatakan, Kurikulum 2013 justru kurang fokus karena menggabungkan mata pelajaran IPA dengan Bahasa Indonesia di sekolah dasar.

Ini terlalu ideal karena tidak mempertimbangkan kemampuan guru serta tidak dilakukan uji coba dulu di sejumlah sekolah sebelum diterapkan.

Ini hasil analisa mengenai kurikulum 2013 tersebut:

  • Strategi Pengembangan Pendidikan

– Periode 1994 – 2012, wajib belajar 9 tahun (WAJAR DIKNAS 9 Tahun). Mulai 2013 wajib belajar 12 tahun (PMU).

– Lama tinggal di sekolah terdapat penambahan 2 sampai 6 jam perminggu.

  • Rasionalitas penambahan jam Pelajaran

– Perubahan proses pembelajaran dari siswa diberi tahu menjadi siswa mencari tahu.

– Perubahan proses penilaian dari berfokus pada pengetahuan melalui penilaian output menjadi berbasis kemampuan melalui penilaian proses dan output.

– Perbandingan dengan negara lain menunjukkan jam pelajaran di Indonesia relatif lebih singkat.

  • Identifikasi Kurikulum 2013

– Kompetisi lulusan

  1. Sepenuhnya menekankan pendidikan karakter.
  2. Keterampilan yang relevan.
  3. Pengetahuan-pengetahuan saling terkait.

– Materi pembelajaran

  1. Relevan dengan kompetensi yang dibutuhkan.
  2. Materi esensial saja.
  3. Sesuai dengan tingkat perkembangan anak.

– Proses pembelajaran

  1. Berpusat pada siswa (student center learning).
  2. Sifat sistem pembelajaran kontekstual.

– Penilaian

  1. Menekankan aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik secara proporsional.
  2. Penilaian tes dan portofolio saling melengkapi.
  • Analisis elemen perubahan

– Kompetensi Lulusan

Adanya peningkatan dan keseimbangan soft skills dan hard skills yang meliputi aspek kompetensi sikap, keterampilan dan pengetahuan.

– Kedudukan mata pelajaran

Kompetensi yang semula diturunkan dan mata pelajaran berubah menjadi mata pelajaran dikembangkan dari kompetensi.

– Pendekatan (ISI)

Kompetensi dikembangkan melalui;

1)      Tematik-integratif dalam semua mata pelajaran,

2)      Mata pelajaran,

3)      Mata pelajaran wajib dan pilihan, dan

4)      Mata pelajaran wajib, pilihan dan vokasi.

  • Proses pembelajaran

– Proses pembelajaran SD

Tematik dan terpadu.

– Proses pembelajaran SMP

IPA dan IPS masing-masing diajarakan secara terpadu.

– Proses pembelajaran SMA

Mata pelajaran wajib dan pilihan sesuai dengan minat dan bakat.

– Proses pembelajaran SMK

Kompetensi keterampilan yang sesuai dengan standar industri.

  • Ekstrakulikuler

– Pramuka sebagai ekstrakulikuler wajib

Perlunya ekstrakulikuler partisipasi siswa dalam permasalahan kemasyarakatan.

  • Usulan rancangan kurikulum SD

– Untuk kelas 1 sampai 3

Meminimumkan jumlah mata pelajaran dari 10 menjadi 6.

Mata pelajaran IPA dan IPS sebagai materi pembahasan pada semua mata pelajaran.

Menambah 4 jam pelajaran perminggu akibat perubahan proses pembelajaran dan penilaian.

– Untuk kelas 4 sampai 6

IPA dan IPS sebagai mata pelajaran terpisah.

  • Usulan rancangan kurikulum SMP

– Meminimumkan jumlah mata pelajaran dari 12 menjadi 10.

– IPA dan IPS dikembangkan sebagai mata pelajaran integrative science dan integrative social studies, bukan sebagai pendidikan disiplin ilmu.

– Mata pelajaran pengembangan diri diintegrasikan ke semua mata pelajaran.

– TIK menjadi sarana pemelajaran pada semua mata pelajaran, tidak berdiri sendiri.

– Muatan lokal dimasukkan kedalam materi pembahasan seni budaya dan pra-karya.

– Menambah 6 jam pelajaran perminggu akibat perubahan pendekatan proses pembelajaran dan penilaian.

  • Struktur kurikulum SMA

– Perlunya ujian nasional yang lebih fleksibel.

– Ujian nasionalnya kelas 11.

– Usulan tanpa adanya penjurusan.

– Usulan penjurusan mulai kelas 10.

  • Struktur kuriulum SMK

– Ujian nasional sebaiknya tahun ke 11 sehingga tahun ke 12 konsentrasi ke ujian sertifikasi keahlian.

– Penambahan life and career skills (bukan sebagai mata pelajaran).

– Pembelajaran SMK berbasis proyek.

– Sekolah terbuka dalam waktu yang lebih lama dari jam pelajaran.

Untuk lebih lanjut, bisa download di bawah ini :

Bahan Uji Publik Kurikulum 2013

2 thoughts on “Analisis Kurikulum 2013

  1. Rizki Erwiyangkia (@kiikooy_) 30/08/2013 at 09:22 Reply

    balik balik ke blog nya anak himma juga, haha 😀 semoga bermanfaat…

Leave a reply to Rizki Erwiyangkia (@kiikooy_) Cancel reply

Mastro ! :)

Master Trigonometry. Lets enjoy to learn about trigonometry and be a master trigonometry :)

Math on Journey

PMRI Blog: mathematics is all around us

AlgeBros

Smile! You’re at the best Mathematics site ever

DANCE OF MATH

Beautiful Dance Moves Math

Rindi Antika Sari

Selamat Datang di Blog Pendidikan

Math Zone

Merangkai Matematika Mengubah Dunia

Pembelajaran Inovatif PMRI

Blog Support Pemodelan & Pemecahan Masalah untuk Calon Guru

ImamYupicayee

IT Information,Download Anime Bersub Indo,Theme Anime,Games,Software and other

BERMATEMATUALANG ( Belajar Matematika Unik, Asyik, Lucu, dan Menyenangkan)

Mathematics as a human activity (Freudhental : 1991)

Math Problem Cases

How mathematics should be learned

CATATAN SIMET (Si Math)

SIMET DAN PERMASALAHAN MATEMATIKA-NYA

Rumahtematika

riapuspitasariii.wordpress.com

Math's Rainbow

When you can see the beauty of mathematics

Super SoulMath

All about Education,Mathematics in ICT

Mathematics and Mathematics Education

Push yourself to realize your dreams

METAMATIKA

matematika merangkai nusantara